Postfix
Tulisan ini dibuat untuk sekedar catatan pribadi saya.
Semoga dapat berguna nanti dan sebagai pengingat bagi saya.
Postfix adalah sebuah MTA (Mail Transfer Agent) yang berguna untuk mengantarkan email.
Pada saat kita menginstal suatu operating system (OS), dalam hal ini unix/linux, MTA yang secara default terinstall adalah Sendmail.
Secara umum, menurut saya, postfix jauh lebih baik dari sendmail, karena itu pada kesempatan ini, kita akan mencoba menginstall postfix. hehe :D.
Untuk OS Fedora, sudah dilengkapi perintah-perintah seperti chkconfig
, yum
, dan lain-lain, sehingga kita akan sangat mudah untuk menginstall dan meng-configure-nya.
Kita juga akan menginstallnya secara tarball
(dari source aplikasinya).
Untuk format rpm
, sumber postfix dapat di download dari www.postfix.org atau dapat dicari di internet luas.
Setelah mendapatkannya, dapat dilakukan perintah berikut untuk menginstallnya :
# rpm -ivh postfix-lastest.rpm
Bila Anda punya tempat repo
untuk yum
dan koneksi internet langsung ke sumber postfix
, bisa juga melakukan yum
untuk menginstallnya :
# yum install postfix
Jangan lupa untuk mematikan sendmail
, untuk OS Fedora yang mendukung perintah chkconfig
, tinggal ketikkan :
# chkconfig sendmail off
# service sendmail stop
Maka daemon sendmail
akan mati.
Untuk install dari source, sebenarnya telah banyak terdapat cara-caranya di internet.
Pertama kali, setelah mendapatkan source postfix, maka dilakukan adalah matikan dulu layanan sendmail, pindahkan perintah-perintah sendamail :
# locate sendmail
atau
# whereis sendmail
Setelah itu move perintah-perintah tersebut :
# mv /lokasi/sendmail /lokasi/sendmail.asli
begitu juga dengan newaliases
dan mailq
.
matikan sendmail:
# /usr/bin/lokasi/sendmai.asli -q
Setelah itu, tambahkan user untuk postfix :
# useradd postfix
untuk freebsd :
# pw useradd postfix
lalu untuk group, tambahkan group postfix dan postdrop
# groupadd postfix
# gorupadd postdrop
lalu kita siap menjalankan perintah untar untuk meng-extrak source postfix.
# tar -xzvf postfix-latest.tar.gz
pindah ke folder tersebut
# cd postfix-latest
jangan lupa baca README, setelah itu, eksekusi dot configure :
# ./configure
pada configurasi tarball ini, banyak hal yang bisa kita custom, misalnya path untuk destination installation, biar mudah untuk di hapus nantinya.
# ./configure --prefix=/path/ke/lokasi
lalu compile:
# make; make install
Setelah itu tinggal konfigurasi file penting si postfix, yaitu main.cf
.
Jika pakai yum, maka lokasi default-nya di /etc/postfix/main.cf, jika memakai tarbal dengan lokasi tertentu, maka file ini berada di /path/ke/lokasi/etc/main.cf
Sebenarnya di main.cf itu sudah ada konfigurasi-konfigurasinya, tinggal di uncomment, beberapa yang penting :
# cat main.cf
queue_directory = /path/to/postfix/spool/postfix
command_directory = /path/to/postfix/sbin
daemon_directory = /path/to/libexec/postfix
mail_owner = postfix
myhostname = hary.example.net
mydomain = example.net
myorigin = hary.example.net #akan mengirim email sebagai [email protected]
inet_interfaces = $myhostname
mydestination = $myhostname, localhost.$mydomain, localhost, hary.example.net
unknown_local_recipient_reject_code = 550
relayhost = [mx.some.sever.net]
alias_maps = hash:/etc/aliases
alias_database = hash:/etc/aliases
recipient_delimiter = +
home_mailbox = Maildir/
mail_spool_directory = /var/spool/mail
header_checks = regexp:/etc/postfix/header_checks
debug_peer_level = 2
sendmail_path = /usr/sbin/sendmail
newaliases_path = /usr/bin/newaliases
mailq_path = /usr/bin/mailq
setgid_group = postdrop
dst, sesuai kebutuhan masing-masing
setelah di simpan, jalankan postfixnya :
# postfix start
bisa juga lewat (yang menggunakan init.d):
# /etc/init.d/postfix start
kemudian sila liat dengan telnet :
# telnet hary.example.net 25
Trying xxx.xxx.xxx.xxx...
Connected to hary.example.net.
Escape character is '^]'.
220 hary.example.net ESMTP Postfix
berarti dah bisa, mantap :D
melihat configurasi ketikan
# postconf -n
command-command penting postfix :
postfix : file utama
postalias : maintain database alias postfix
postcat : melihat isi file queue
postconf : untuk konfigurasi
postdrop : bikin file di maildrop directory, dan mengopikan standar input ke file
postkick : kick service postfix
postlock : lock mail folder
postlog : berhubungan dengan log2
postmap : manajemen lookup tabel
postqueue : kontrol antrian
postsuper : postfix superintendent
dll
kalau ada yang salah, mohon diberitahukan, maklum masih belajar.
Note: need to edit this page.